TIPS BUAT DAPETIN IPK TINGGI 2020

Halo gais!
Siapa saja nih yang masih kuliah? Beberapa dari kalian pasti ada yang sudah libur (PTN udah pada libur semseter keknya, kalo PTS masih ada yang lagi UAS kayak adik gua) dan ada yang masih menjalani UAS. Yang sudah, bagaimana IPK semester ini? Naikkah atau malah menurun?

Sejatinya semua mahasiswa pengen punya IPK tinggi, namun tidak semua yang bisa dapatin, selain merasa tidak sanggup, sebenarnya ada yang gagal karena tidak punya cara sendiri buat dapetin. 
Secara umum, IPK tinggi itu interval 3,5-4,00

Perhatikan:
2,75-3,00 (ipk minimal beasiswa)
3,5-3,99 (cum laude)
4,00 (summa cum laude)

So, ini tips dari gua, pengalaman gua, mungkin bisa berguna.

NOTE: IPK BUKAN SEGALANYA, IPK TIDAK MENENTUKAN KESUKSESANMU TAPI IPK BERGUNA UNTUK BEASISWA, STUDENT EXCHANGE, FAST TRACK, LAMAR KERJA, AMBIL 24 SKS, LULUS 3,5 TAHUN, DLL.

SEMESTER 1
1. Kenali dosen2 lo dari kating, pengalaman dikelas, cari tau karakter mereka. Ini sangat menentukan point penambah nilai seperti nilai plus dan gaya soal ujian. Cari tau hal-hal yang bikin mereka seneng sama lu (bukan pansos) dan hal yang paling dia tak suka. Dan cari tau persentasi rekapitulasi sumber nilai setiap dosen, biasanya :
- Asensi (10%)
- Tugas (20%)
- UTS/UAS (30%)
- Lain2 (10%)

2. Usahakan kehadiran kelas penuh atau minimal absen 3 dan beri tahu dosen kalo mau izin dengan alasan rasional. (Kalo lo udah deket sama dosen, biasanya izin gaperlu surat, tinggal chat bisa dan gua biasanya diizinin bahkan lewat 3 absen).

3. Jalin komunikasi dengan dosen, misalnya seringlah berdiskusi diluar jam kuliah (biasanya dosen bakalan seneng banget). Lu bisa diskusi apa saja baik persoalan pribadi, materi, konsultasi yang berorientasi menjadikan lu deket sama dosen.

4. Duduklah di tempat strategis, kalau bisa dari deretan kursi depan sampai deretan ketiga biar wajah lu gakasing dan materinya kedengaran penuh dan kemungkinan lu terseret gibah dikelas sedikit.

5. Catatlah bagian2 penting, materi yang dijelaskan secara serius, diulang, dan ditekankan, biasanya indikasi bakalan jdi soal ujian.

6. Kerjakan seluruh tugas yang dosen berikan, perhatikan struktur tugas lo apalagi buat paper, makalah, laporan, semakin bagus, semakin bagus nilanya. Biasanya isinya gadibaca, cuma liat struktur tulisan, jangan terpaku sama isi!!! Tpi usahain isinya ga ngaur juga. Dan hindari plagiasi, contek2an, dan sumber tulisan lo.

7. Kalau presentasi, ambil posisi penting misalnya, moderator, pemateri, atau narasumber. Ini akan memperlihatkan kecakapan public speaking lo.

8. Aktiflah dikelas, TIDAK HARUS BERTANYA, pembanding, kritik/saran, masukan. Usahakan pertanyaan tidak bersifat definitif tapi analitik atau komparatif. Kalau menjawab, usahakan dengan kalimat argumentatif, apalagi kalo pake bukti/contoh, beuhh.

9. Bacalah pedoman matakuliah, ini akan membantu untuk mengetahui esensi mata kuliah, dan materi terkait yang bisa lu baca2 sebelum materi dikelas. Usahakan juga baca materi yang dibaca dosen.

10. Lu gaperlu paham semua materi, lu hanya butuh keywords/konsep/term/ yang perlu lu kuasai beserta relevansi di lingkungan lo.

11. Usahakan jangan mengantuk dikelas (gua minum kopi sih), dan bawalah air mineral untuk memenuhi kebutuhan ion di tubuh agar tetap fit.

12. Sebelum ujian, lu coba tebak soal apa yang bakalan keluar, minta soal terdahulu dari kating, bahas ulang, dan bacalah poin2 materi yang lu rasa penting (gaperlu semua) sehari sebelum ujian.

13. Kerjakan soal yang lu bisa jawab, kalau sudah mentok, kumpul, dan lupakan.

14. Refreshing lah, kasih hadiah buat diri lo udah menyelesaikan semester lo.

Warning: Cobalah ciptakan mood yang baik selama kuliah agar lu gak ketinggalan materi.

Pengalaman gua, asal gua paham materi dikelas, tanpa belajar untuk ujian, biasanya gua bisa jawab (dan gua belajar cuma hari-H sebelum ujian). 

Sekian.
Kreasibantul Ayo join bersama kami dalam berkarya. Hubungi kami Facebook : Kreasi Bantul http://www.facebook.com/kreasibantul Instagram : @kreasibantul http://www.instagram.com/kreasibantul Blog : http://www.kreasibantul.blogspot.com

1 Response to "TIPS BUAT DAPETIN IPK TINGGI 2020"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel